Karakter Willy Wonka Lebih Nyentrik di Film Prekuel Wonka 2023

Tim Teaterdotco - Kamis, 3 Maret 2022 08:00 WIB
Karakter Willy Wonka Lebih Nyentrik di Film Prekuel Wonka 2023

Karakter Willy Wonka nampaknya sudah tidak asing lagi bagi banyak orang. Sosok ikonik yang diceritakan memiliki pabrik coklat ini selalu menghiasi hari libur anak-anak 90an ataupun 2000an.

Karakternya hadir  dalam film berjudul Willy Wonka and the Chocolate Factory pada tahun 1971 dan kemudian muncul lagi di tahun 2005 dalam judul Charlie and the Chocolate Factory. Kedua film ini ini memiliki jalan cerita yang sama yaitu tentang sekumpulan anak yang mendapatkan kesempatan mengunjungi pabrik coklat ajaib di dunia.

Dari dua film tersebut Willy Wonka diperankan oleh dua orang berbeda yaitu Gene Wilder dan Johny Deep. Karakter Willy Wonka versi Johny Deep bisa dibilang lebih populer dan mampu mengangkat film ini menjadi salah satu film keluarga paling berkesan.

Karena kesuksesannya tersebut studio Warnes Bros Pictures akhirnya mengumumkan akan kembali menghidupkan karakter Willy Wonka dalam film terbarunya. Berbeda dengan dua film sebelumnya, film ini nanti merupakan prekuel dari Charlie and the Chocolate Factory (2005) dan berfokus pada kisah hidup Willy Wonka.

Sajikan Kisah Willy Wonka Muda

Memiliki judul Wonka, Warner Bros Pictures mengungkapkan bahwa ini adalah petualangan Willly Wonka muda sebelum akhirnya bisa mendirikan pabrik coklat terbesar di dunia. Wonka akan menampilkan momen bagaimana pertemuan antara Willy Wonka dengan  Oompa-Loompa di Lompaland.
Karakter Willy Wonka muda nantinya akan diperankan oleh Timothee Chalamet. Timothee Chalamet adalah aktor muda berusia 26 tahun dan sudah banyak tergabung di proyek film maupun serial sejak tahun 2009.

Jika dilihat dari wajahnya Timothee Chalamet memiliki bentuk muka yang tidak jauh berbeda dengan Johny Deep. Ini membuat penggambaran Willy Wonka muda akan terlihat baik.

Namun jika secara wajah mirip dengan Willy Wonka versi Jhony Deep, maka untuk urusan rambut karakter Wonka muda terinspirasi dari Willy Wonka versi 1971 yang diperankan Gene Wilder.

Jika Willy Wonka versi Jhony Deep memiliki rambut bergaya bob yang lurus dan halus maka Wonka muda yang diperankan oleh Timothee Chalamet memiliki rambut keriting.

Penampilan Lebih Nyentrik

Pemeran utama Timothee Chalamet baru-baru ini membagikan sebuah foto di akun instagram pribadinya. Ia memamerkan gayanya ketika memerankan karakter Willy Wonka.
Dalam foto tersebut terlihat ia mengenakan pakaian berupa jas berwarna ungu seperti yang biasa dipakai Willy Wonka di versi sebelumnya. Tak lupa juga topi bundar berwarna coklat menutupi kepalanya dengan tongkat khas yang selalu ia bawa kemana-mana.

Dibanding karakter terdahulu, Willy Wonka versi Timothee Chalamet ini terlihat lebih serius di dalam fotonya. namun itu baru sebatas foto dan penggambaran karakter mungkin tidak akan jauh berbeda dengan versi sebelumnya.

Yang jelas penampilan Timothee Chalamet dengan setelan alan Willy Wonka ini terlihat sangat pantas dan cukup menjanjikan.

Dengan Timothee Chalamet yang memamerkan fotonya ketika memerankan Willy Wonka maka bisa dipastikan bahwa proses film ini ini sedang berjalan. Sebelumnya Warnes Bros Pictures telah mengumumkan bahwa kisah prekuel dari Charlie and the Chocolate Factory ini akan rilis pada 17 maret 2023.

Selain Timothee Chalamet, proyek film Wonka (2023) juga akan dibintangi sejumlah artis diantaranya Keegan Michael Key, Sally Hawkins, Rowan Atkinson, Olivia Colman dan juga Jim Carter.

Sementara Paul King akan bertindak sebagai sutradara di film ini dibantu Simon Farnaby yang akan menulis jalan ceritanya.