Syuting di Banyuwangi, Inilah 3 Fakta Menarik Film Legend of Calon Arang

Irvan Daniansyah - Senin, 26 Juni 2023 11:07 WIB
Syuting di Banyuwangi, Inilah 3 Fakta Menarik Film Legend of Calon Arang

Rumah produksi Lingkar Pictures dan Kunci Film bekerjasama untuk menghadirkan sosok itu di film terbaru mereka. Mengangkat kisah urban legend yang sangat terkenal di Jawa dan Bali, Film Legend of Calon Arang sedang memasuki masa produksi.

Girry Pratama sebagai sutradara film mengatakan jika Calon Arang memiliki sejarah yang panjang. Di filmnya kali ini, mereka akan menghadirkan kisah calon arang versi anak muda dahulu.

Namun, jika penonton memberikan respons positif akan film ini, tidak menutup kemungkinan mereka akan menggarap kisah sejarah yang belum difilmkan.

Inilah 3 Fakta Menarik Film Legend Of Calon Arang

Sudah memulai proses pengambilan gambar di Banyuwangi, Jawa Timur, pada tanggal 28 Mei 2023 lalu, inilah fakta menarik dari film Legend of Calon Arang yang perlu kamu tahu.

1. Diangkat dari Kisah Rakyat Jawa dan Bali

Calon Arang merupakan cerita urban legend di Jawa dan Bali. Di mana dikisahkan pada abad ke-12 ada seorang janda yang menguasai ilmu hitam. Calon Arang kerap menyalahgunakan ilmunya tersebut dan membuat kerugian bagi para petani.

Selain itu, sosoknya yang galak juga membawa dampak buruk pada putrinya, Dyah Ayu Ratna Manggali. Para pemuda tidak ada yang berani meminangnya karena kegalakan Calon Arang. Hal itu lantas membuat Calon Arang sangat murka.

Dia mengutuk semua orang, hingga Raja Airlangga bertindak untuk menghentikan tindakan Calon Arang dengan menikahkan putrinya dengan Bahula.

Setelah mengetahui kelemahan dari Calon Arang, Bahula pun bergerak untuk mencuri kitab ilmu hitam milik Calon Arang dan menyerahkannya pada gurunya, Mpu Bharada.

Terjadilah pertempuran antara Calon Arang dan Mpu Bharada yang berakhir dengan terbunuhnya Calon Arang. Kisah Calon Arang inilah yang menjadi asal muasal makhluk mitologi Leak di Bali.

2. Diproduseri Komika Mo Sidik

Mo Sidik debut sebagai produser di film Legend of Calon Arang. Mulanya dia mengira jika film horor hanyalah film dengan biaya produksi murah, tetapi sangat banyak peminatnya.

Hal itu tak lagi sama ketika dia terjun sebagai produser film horor kali ini. Dimana film horor Indonesia telah mengalami perkembangan dalam kualitas filmnya. Ada banyak hal yang perlu diperhatikan.

Dari part jumpscare dan juga sejarah yang perlu diperhatikan dengan hati-hati. Legend of Calon Arang adalah folklor yang sangat terkenal di Jawa dan Bali.

Oleh karenanya, untuk penggarapannya mereka melibatkan para sejarawan untuk memastikan jika jalan cerita film horor satu ini tidak menyimpang dari sejarah yang telah ada.

Sebagai komika Indonesia, Mo Sidik juga menyisipkan sisi komedi di film horor garapannya ini. Dengan begitu film Legend of Calon Arang mempunyai banyak komposisi yang mengisinya.

3. Dibintangi Dennis Adhiswara

Dennis Adhiswara akan berperan sebagai sosok Iqbal, tokoh utama di film Legend of Calon Arang. Kehadirannya akan memperkuat film ini, bersama bintang muda lainnya.

Ada Wulan Suandhini, Hans De Kraker, Fergie Brittany, dan bintang lainnya yang akan turut memperkuat film Legend of Calon Arang.

Dalam wawancaranya, Dennis menolak untuk mengungkapkan seperti apa karakter yang akan diperankannya. Namun, dia memastikan jika Iqbal adalah sosok yang asik untuk diperankannya.

Itulah 3 fakta menarik dari film Legend of Calon Arang. Apakah kamu sudah tidak sabar untuk segera menontonnya di bioskop? Nantikan tanggal tayangnya di bioskop kesayanganmu!